Senin, 23 Desember 2024

RSUD Pagelaran Cianjur Tangani Pasien Kecanduan Judol

Cianjur. Mitrapolisitv.com -Judi Online ( judol ) merupakan salah satu penyakit masyarakat yang sangat membahayakan dan mengerikan bagi si pelaku judol. Betapa tidak, jika sudah kecanduan judol, akan menjadi ketagihan. Karna telah terbuai harapan palsu, berharap bisa menang.

Belum lama ini, Rumah Sakit Umum Daerah ( RSUD ) Pagelaran, Kabupaten Cianjur, telah menangani tiga orang pasien yang kecanduan judol. Ketiganya kini rutin melakukan konsultasi melalui psikiater di rumah sakit tersebut.

Rirektur Utama ( Dirut ) RSUD Pagelaran,
dr. Jan Izaac Ferdinandus mengatakan bahwa RSUD Pagelaran sudah lama membuka pelayanan spesialis kejiwaan khusus untuk menangani warga yang ingin berkonsultasi akibat kecanduan judol. katanya. Sabtu 06/07/2024.

Menurutnya, ketiga pasien yang kecanduan judol ini rutin melakukan konsultasi selama beberapa bulan terakhir. Itupun hanya sebatas konsultasi. Karena kami belum memiliki tempat rehabilitasi,” jelasnya.

Lebih lanjut Jan Izaac menjelaskan, pasien yang kecanduan dapat disebut mengalami komplikasi, seperti gangguan kecemasan atau anxiety atau kecemasan berlebih ketika tidak bermain judol dalam hitungan jam atau hari.

Bagi warga nasyarakat yang merasa kecanduan judol, dan ingin mendapatkan layanan konsultasi atau meneriksaan diri, pihaknya mempersilahkan untuk datang setiap hari Sabtu ke RSUD Pagelara.

Warga yang ingin mendapatkan pelayanan konsultasi atau memeriksakan diri ke rumah sakit akibat kecanduan judi online dapat datang setiap hari Sabtu ke RSUD Pagelaran, untuk mendapat pelayanan medis dari psikiater agar dapat kembali sembuh.

“Dibukanya pelayanan khusus kecanduan judol, karena banyaknya pasien yang mengeluhkan gangguan diagnostic and statistical manual of mental disorders ( DMS ) pungkasnya.

Subur.

Berita Terkait