Senin, 23 Desember 2024

Edufest Jobfair SMKN 2 Sumedang Bekali Pencari Kerja dengan Soft Skill

Edufest Jobfair yang digelar SMKN 2 Sumedang tidak hanya menyediakan 1.367 lowongan pekerjaan, tetapi juga memberikan pembekalan kepada para pencari kerja terkait soft skill dalam melamar pekerjaan.

“Even ini bukan sekadar ajang mencari pekerjaan, tapi juga menjadi ajang bagi para lulusan untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan mereka agar lebih siap menghadapi dunia kerja,” tutur Kepala SMKN 2 Sumedang Elis Herawati.

Dikatakan Elis, dengan membekali peserta Job Fair dengan kegiatan seperti pelatihan _soft skills,_ seminar karier dan konsultasi karir, para pencari kerja diharapkan percaya diri dalam melamar pekerjaan.

“Kami ingin mereka tidak hanya memiliki kompetensi teknis, tetapi juga memiliki _soft skills_ yang dibutuhkan oleh dunia kerja,” ujar Elis.

Rahmat, lulusan SMK asal Sumedang, mengungkapkan kegembiraannya dengan adanya bursa kerja tersebut.

“Saya baru lulus tahun lalu dan selama ini masih bingung mau melamar ke mana. Dengan adanya _Job Fair_ ini, saya jadi punya banyak pilihan dan bisa langsung bertemu dengan perwakilan perusahaan,” ujarnya.

Sebagai seorang yang baru melamar kerja dirinya mengaku terbantu dengan adanya pembekalan _soft skills_ yang diadakan panitia.

“Ini sangat membantu, terutama bagi kami yang belum punya pengalaman melamar kerja,” ucap Rahmat dengan penuh semangat.

Sementara itu, lulusan SMK lainnya bernama Nurul sependapat dengan Rahmat.

“Saya datang ke sini karena ingin mendapatkan pekerjaan tanpa harus pergi jauh karena perusahaan-perusahaan yang menawarkan lowongan di sini,” tuturnya.

Ia juga mengaku lebih percaya diri setelah mendapatkan pembekalan berupa _softskill_ dalam melamar pekerjaan.

“Saya merasa lebih percaya diri untuk melamar. Apalagi ada pelatihan soft skill seperti cara menulis CV yang benar. Ini sangat bermanfaat untuk kami yang baru pertama kali melamar kerja,” katanya.

Editor Yayat mp

Berita Terkait