Selasa, 24 Desember 2024

Menjadi Pembina Upacara Pengibaran Bendera di SMAN 1 Cibinong dalam rangka Meningkatkan Kedisiplinan dan Semangat Kebangsaan di Kalangan Siswa/i.

Hadir dalam kegiatan ini Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Cianjur, Dekan STISIP Huna Nusantara Cibinong, Kepala Dinas PMPTSP Kabupaten Cianjur beserta para Perangkat Daerah lainnya, Camat Cibinong, Kepala Sekolah Cibinong beserta jajaran, para guru SMAN 1 Cibinong serta para Siswa/I SMAN 1 Cibinong.

Kabupaten Cianjur merupakan Kabupaten terluas di pulau Jawa dengan jumlah penduduk yang sudah lebih dari 2,6 juta jiwa. Sudah selayaknya Kabupaten Cianjur ini dimekarkan dengan tambahan Cianjur Selatan.

Dengan adanya Kabupaten Cianjur Selatan nanti, tentunya akan dibutuhkan Pemimpin – Pemimpin yang disiplin dengan semangat kebangsaan. Dan Siswa/i inilah yang akan mengisi peran – peran penting tersebut.

Maka dari itu saya sangat mengharapkan para siswa/I ini terus melanjutkan Pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Dengan Pendidikan yang lebih tinggi tentunya akan lebih mudah dalam mencari pekerjaan. Bila para anak muda sudah lebih mudah dalam mencari pekerjaan maka angka pengangguran pun akan menurun.

Pemerintah Kabupaten Cianjur melalui Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga berkomitmen untuk terus Meningkatkan angkat IPM (Indeks Pembangunan Manusia) Kabupaten Cianjur dalam bidang Pendidikan dengan berbagai Program yang telah dan akan terus dijalankan seperti pemberian Beasiswa untuk SD, SMP, SMA dan Kuliah untuk anak yang berprestasi dan keluarga tidak mampu.

Juga dengan telah disahkannya Rancangan Tataruang Wilayah Kabupaten Cianjur, akan membuat arah Pembangunan menjadi lebih jelas dan lebih cepat. Dengan begitu target 100.000 lapangan kerja baru dapat tercapai.

Wargi Cianjur, doakan Kabupaten Cianjur yang kita cintai ini agar selalu berada dalam lindungan Allah SWT dan dihindarkan dari berbagai bencana. Aamiin.

Dengan doa dan usah kita bersama, saya yakin Kabupaten Cianjur akan menjadi Kabupaten yang Mandiri, Maju, Religius dan Berakhlak Mulia untuk menuju Cianjur Emas.

( Hadi biro )

Berita Terkait