Peresmian Masjid AR-RISKA dan Sambang Kamtibmas oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Cipameungpeuk Polsek Sumedang Selatan Polres Sumedang

Sumedang-mptv.com Pada hari Selasa, 26 Desember 2023, Aiptu Agus Riyanto, Bhabinkamtibmas kelurahan Cipameungpeuk Polsek Sumedang Selatan Polres Sumedang, turut hadir dalam peresmian Masjid AR-RISKA. Acara ini dihadiri oleh Bapak Lurah Cipameungpeuk, Ujang Hijarah Nugraha S.STP, Ketua MUI Ustad Tata Sukandar, tokoh agama, tokoh pemuda, tokoh masyarakat, pemilik tanah wakaf, dan warga masyarakat.

Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Agus Riyanto juga melaksanakan sambang Kamtibmas dan silaturahmi kepada warga masyarakat. Ia mengimbau agar masyarakat:

Memanfaatkan Masjid AR-RISKA untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan terhadap Tuhan.
Bersiap menyambut pemilihan umum dengan menggunakan hak pilih sesuai hati nurani, menjaga persatuan, dan menghindari perpecahan.
Waspada terhadap cuaca ekstrim dan memitigasi potensi bahaya longsor dan pohon tumbang.
Meningkatkan keamanan lingkungan melalui siskamling atau ronda malam.
Segera melaporkan informasi atau kejadian yang berpotensi mengganggu Kamtibmas kepada petugas Bhabinkamtibmas, terutama mengingat masuknya musim penghujan.

Kapolres Sumedang AKBP DJOKO DWI HARSONO S.I.K, serta Wakapolres Sumedang Kompol Meilawaty S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Sumedang Selatan Kompol DARLI, S.Sos.,, menyampaikan Imbauan ini diharapkan dapat menjaga kondusifitas lingkungan menjelang tahun politik pemilu 2024, menguatkan persatuan, dan meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan Kamtibmas.pungkasnya.

 

Editor Yayat mptv.com

Berita Terkait