Generasi muda berkumpul dalam semangat Kemanusiaan Palang merah Indonesia ( PMI ) Kabupaten Cianjur.

Cipanas, jabar–Media mitrapolisitv.com Seperti lautan merah yang membanjiri Lapang Singabarong, Desa Cimacan, ribuan generasi muda berkumpul dalam semangat kemanusiaan, Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Cianjur memperingati HUT ke-80 dengan menggelar pelatihan dan pelantikan Palang Merah Remaja (PMR) tingkat Madya dan Wira se-Kabupaten Cianjur, Jumat (19/9/2025).

Sekitar 6.000 peserta dari 32 kecamatan hadir, ditambah pembina dan pendamping hingga jumlahnya mencapai 7.000 orang. Mereka adalah putra-putri terbaik dari tingkat SMP hingga SMA, yang siap dilatih menjadi garda terdepan pertolongan pertama dan jiwa kepemimpinan.

Acara yang dipimpin langsung Ketua PMI Kabupaten Cianjur, Ahmad Fikri, dalam beberapa rangkaian prosesi acara seperti potong tumpeng oleh Bupati Cianjur turut dihadiri Bupati Cianjur dr. Wahyu Ferdian, Kepala Dinas Disdikpora, unsur Forkopimcam, Ketua PGRI wilayah utara, para kepala desa, serta Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Cimacan.


“Pelatihan ini berlangsung tiga hari dua malam dengan fokus pada pertolongan pertama. Harapan kami, mereka dapat lebih bermanfaat di lingkungannya masing-masing, baik di sekolah maupun masyarakat, dan mampu menjadi leadership bagi teman-temannya,” ujar Ahmad Fikri.

Sementara itu, Bupati Cianjur dr. Wahyu Ferdian dalam kesempatan yang sama menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta dan panitia penyelenggara. Menurutnya, kegiatan ini tidak hanya melatih keterampilan penanganan awal dalam situasi kecelakaan, sakit, maupun kebencanaan, tetapi juga menanamkan jiwa kepemimpinan dan kepedulian sosial kepada generasi muda.

“Anak-anak kita ini dilatih agar siap membantu sesama. Harapannya, mereka bisa menularkan semangat kemanusiaan ini kepada rekan-rekan siswa lainnya. Pemerintah daerah tentu memberikan dukungan penuh untuk kegiatan positif seperti ini,” ujar Bupati.

Kegiatan pelatihan dan pelantikan PMR ini berlangsung dengan antusiasme tinggi dari para peserta dan diharapkan mampu mencetak generasi muda yang siap menjadi garda terdepan dalam pelayanan kemanusiaan di Kabupaten Cianjur.

(Korlip Jabar-Hadi.S)

Editor- J.Firman

Berita Terkait